Artikel Kuliner

Kumpulan resep, tips memasak, serta makanan & minuman khas, sehat juga alami dari berbagai sumber yang bermanfaat.

Senin, 21 Juni 2010

Resep Untuk Penderita Hipertensi : Bening mentimun



Bening mentimun

Bahan:

  • 600 cc air
  • 2 bh mentimun jepang/biasa, iris melintang
  • 1 bh wortel, iris bunga
  • 100 gr tempe, iris dadu
  • 5 lenjar kacang panjang, petik-petik
  • 1 bh tomat merah, iris juring
  • 50 gr tauge kacang kedelai
  • 1 btg daun bawang, iris kasar

Bahan bumbu:

  • seruas jari temu kunci, memarkan
  • 2 btr bawang merah, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 1 sdt gula pasir
  • sebatang serai, memarkan
  • seruas jari lengkuas, memarkan
  • 2 lbr daun salam
  • 1/4 sdt garam (sejumput) atau tanpa garam

Cara membuat:

  • Rebus air hingga mendidih. Masukkan semua bumbu dan masak sebentar.
  • Masukkan tempe dan wortel, masak sejenak. Lalu masukkan mentimun, kacang panjang, dan tauge kacang kedelai.
  • Sejenak sebelum diangkat, masukkan tomat dan daun bawang. Angkat.
  • Sajikan dengan nasi putih dengan lauk garang tahu.


Untuk 4 porsi

Nilai gizi per porsi
Energi: 54 Kal
Protein: 3,1 gr
Lemak: 0,7 gr
Karbohidrat: 9 gr

Sumber : tabloid-nakita.com

Label: , , ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda